Breaking

Saturday, July 14, 2018

Gaji Baru Cristiano Ronaldo di Juventus Terbesar Ketiga di Dunia

Gaji Baru Cristiano Ronaldo di Juventus Terbesar Ketiga di Dunia

Berita Bola - Transfer Cristiano Ronaldo dari Real Madrid ke Juventus menyebabkan ia naik ranking dari no 6 jadi ranking no 3 dalam daftar pemain bola penerima gaji terbesar. Berapa gaji barunya? Siapa pemain bergaji terbesar di dunia?

Salah satu alasan mengapa Cristiano Ronaldo dilaporkan tidak bahagia di Real Madrid adalah karena direksi Los Blancos menolak untuk menaikkan gajinya menjadi setara dengan Lionel Messi dan Neymar.

Bagaimana gaji barunya di Juventus dibandingkan dengan dua rivalnya itu, dan siapakah pemain dengan gaji paling tinggi di dunia? Beginilah daftar 10 pemain bergaji terbesar di dunia menurut Marca dan jurnalis Italia, Tancredi Palmeri.

Bintang Portugal berusia 33 tahun itu gaji tahunannya naik dari 21 juta Euro (Rp 353 Milyar) di Real Madrid menjadi 30 juta Euro (Rp 504 Milyar) bersama sang raksasa Italia.

Dengan langkah transfer itu, ia naik posisi dari urutan keenam ke urutan ketiga di antara para pemain yang berpenghasilan tertinggi di dunia. Namun, dua rival terbesarnya, Lionel Messi dan Neymar, tetap lebih unggul dalam masalah besaran gaji.

Messi saat ini adalah pesepakbola dengan bayaran tertinggi di dunia, sebesar 46 juta Euro per tahun (Rp 773 Milyar) per tahun, diikuti oleh Neymar dengan 36 juta Euro (Rp 605 Milyar) setahun.

Gaji baru Ronaldo tersebut menyalip Andres Iniesta, yang dilaporkan mengantongi 25 juta Euro (Rp 420 Milyar) setiap tahunnya untuk merumput di Vissel Kobe di Jepang, dan menduduki posisi ketiga di ranking 10 pemain bergaji terbesar di dunia.

Oscar menduduki posisi kelima, menghasilkan 24 juta Euro (Rp 403 Milyar) setahun di Shanghai SIPG di China, sementara Alexis Sanchez adalah pemain dengan bayaran tertinggi di Inggris setelah menyetujui kesepakatan tahunan sebesar 22,5 juta Euro (Rp 378 Milyar) di Manchester United pada bulan Januari lalu.

Daftar 10 pemain bola dengan gaji terbesar:

Lionel Messi (Barcelona)  Rp 773 Milyar setahun
Neymar (PSG) Rp 605 Milyar
Cristiano Ronaldo (Juventus) Rp 504 Milyar
Andres Iniesta (Vissel Kobe) Rp 420 Milyar
Oscar (SIPG Shanghai) Rp 403 Milyar
Alexis Sanchez (Manchester United) Rp 378 Milyar
Antoine Griezmann (Atletico Madrid) Rp 336 Milyar
Hulk (Shanghai SIPG) Rp 336 Milyar
Javier Mascherano (Hebei China Fortune) Rp 319 Milyar
Axel Witsel (Tianjin Quanjian) Rp 302 Milyar

No comments:

Post a Comment

LightBlog