Berita Politik - Juara dunia lari 100 meter kategori U-20, Lalu Muhammad Zohri, sudah bertemu muka dengan Presiden Joko Widodo. Lalu mengungkapkan pesan dari Jokowi.
Lalu mendapatkan sambutan spesial dari Jokowi setelah berhasil menjadi orang Indonesia pertama yang menjadi juara dunia atletik. Lalu diterima Jokowi di Kompleks Istana Kepresidenan Bogor, Jawa Barat, Rabu (18/7/2018).
"Pesan dari Pak Presiden, semoga saya bisa menampilkan yang terbaik di Asian Games. Semangat latihan, jangan sombong, selalu rendah hati karena perjalanan saya Insyaallah masih panjang," kata Lalu usai bertemu Jokowi.
Usai tampil di Kejuaraan Dunia Atletik U-20, Lalu akan tampil di Asian Games 2018 Jakarta dan Palembang. Dia disiapkan untuk tampil di nomor lari estafet 4x100 putra bersama atlet yang lebih senior.
"Saya berterima kasih banyak undangannya sehingga saya bisa masuk Istana yang luar biasa ini. Itu saja," ucap sprinter asal NTB ini.
Saat di Istana, Zohri bertemu dan berbincang bareng Jokowi. Jokowi mengajak Zohri berjalan kaki berkeliling halaman belakang Istana Bogor yang berbatasan langsung dengan Kebun Raya Bogor.
Keduanya menghabiskan waktu lebih kurang lima menit dengan berjalan beberapa puluh meter sambil berbincang santai. Dalam kesempatan itu, Jokowi juga sempat menunjukkan batas-batas halaman Istana Bogor dan hewan yang ada di Istana Bogor, seperti kuda, kambing dan ikan.
"Saya paling berkesan diajak berkeliling-keliling istana. Luar biasa ini. Diajak ngobrol-ngobrol, di sini kuda, di sini kambing, ikan," dia menyatakan.
No comments:
Post a Comment